Masalah perut kembung pada si Kecil memang sulit ditebak ya, Bu. Tiba-tiba si Kecil menjadi rewel, susah makan, sulit tidur, dan beberapa kasus juga diikuti dengan muntah berlebihan. Agar Ibu tidak panik dan tetap tenang, yuk simak artikel Enfa berikut ini!

Apa penyebab perut kembung pada si Kecil?

Pada anak usia di bawah 3 tahun, perut kembung umumnya disebabkan oleh gas yang memenuhi area perut. Akibatnya, gas juga akan mengganggu fungsi sistem pencernaan si Kecil yang masih baru terbentuk.

Beberapa penyebab masuknya gas ke dalam sistem pencernaan si Kecil, antara lain:

1. Menelan udara terlalu banyak

Hal ini sangat mungkin terjadi apabila si Kecil kedinginan, atau pernah berada di luar ruangan saat malam hari tanpa jaket atau selimut.

2. Konsumsi makanan tinggi gas

Umbi-umbian, kacang-kacangan serta makanan bersantan adalah salah satu contoh makanan dengan kandungan gas tinggi. Untuk itu, hindari makanan tinggi gas terlebih dahulu saat si Kecil sering mengalami kembung.

Jika si Kecil masih menerima ASI, tentu saja Ibu wajib menghindarinya juga, ya!

3. Sembelit

Sembelit ditandai dengan susah buang air besar (BAB) pada si Kecil. Akibatnya, sistem pencernaan si Kecil menjadi penuh dan tidak mampu mencerna makanan yang masuk setelahnya. Umumnya, perut kembung yang disebabkan karena sembelit ini juga sering terjadi saat si Kecil baru memulai pengenalan tekstur makanan yang lebih padat.

4. Gangguan lambung

Perut kembung juga bisa menunjukkan adanya masalah pada sistem pencernaan si Kecil, khususnya lambung dan usus. Biasanya, kondisi ini ditandai dengan muntah berlebihan, susah makan, serta mudah tersedak.

Hal ini juga termasuk gejala GERD (gastroesophageal reflux disease) yaitu penyakit asam lambung.

5. Konsumsi minuman bersoda dan pemanis buatan

Apakah si Kecil sebelumnya mengonsumsi minuman bersoda? Atau minuman yang mengandung pemanis buatan seperti fruktosa dan sukrosa? Jika iya, bisa jadi ini adalah salah satu penyebabnya, lho, Bu!

Cara mengatasi perut kembung pada anak

Tenang saja, Bu! Penyembuhan gejala perut kembung pada si Kecil dapat diatasi dengan perawatan yang bisa dilakukan di rumah.

1. Kompres dengan air hangat

Kompres hangat terbukti bisa meredakan masalah perut kembung. Ibu bisa menggunakan handuk yang direndam air hangat untuk mengompresnya, atau dengan menggunakan botol kaca yang diisi dengan air hangat.

2. Perbanyak konsumsi air putih

Jika perut kembung pada si Kecil juga disertai dengan sembelit, mengonsumsi air putih sangat dianjurkan. Hal ini bisa membantu menetralkan tubuh si Kecil sekaligus meredakan kembung.

3. Pijat kolik

Meski kolik umumnya terjadi pada bayi di bawah usia 3 bulan, namun tak ada salahnya mengaplikasikan pijat kolik pada perut si Kecil. Adapun beberapa langkahnya adalah:

  • Usap perut si Kecil secara perlahan dari arah perut kiri atas ke arah bawah membentuk huruf "I".
  • Lanjutkan dengan mengusap mulai dari perut kanan atas ke arah perut kiri atas lalu ke arah bawah, membentuk huruf "L" terbalik.
  • Terakhir, usap dengan membentuk huruf "U" terbalik dimulai dari perut kanan bawah menuju atas, dan kembali memutari pusar dan berakhir di perut kiri bawah.
  • Lakukan secara berulang untuk membantu mengeluarkan gas pada perut si Kecil.

4. Latih anak untuk mengunyah perlahan

Sejak awal si Kecil mengenal makanan, usahakan untuk membiasakannya mengunyah secara perlahan. Mengunyah terlalu cepat dapat menyebabkan si Kecil terkena GERD atau asam lambung.

5. Tetap perhatikan nutrisi si Kecil

Saat pencernaan si Kecil sedang bermasalah, Ibu tentu saja harus memberikan perhatian ekstra pada setiap nutrisi yang masuk ke tubuhnya. Pastikan Ibu menghindari makanan-makanan penyebab perut kembung, ya.

Selain itu, karena kondisi kembung menyebabkan si Kecil sulit makan, Ibu wajib memberikan nutrisi tambahan melalui susu. Harapannya, nutrisi pada susu bisa memenuhi asupan nutrisi harian si Kecil sehingga kesehatan dan daya tahan tubuhnya tetap terjaga.

Enfagrow A+ 3 New Extra Advanced Formula  yang dilengkapi dengan sumber serat pangan PDX/GOS yang sangat baik untuk sistem pencernaan. Jadi, Ibu tak perlu khawatir si Kecil akan semakin kembung saat mengonsumsi susu formula.

Terlebih lagi, susu formula terbaik pilihan para Ibu ini juga memiliki kandungan omega 3 dan omega 6 tertinggi, lho! Sudah dilengkapi juga dengan vitamin B kompleks, vitamin A, vitamin C, serta beta-glucan yang baik untuk daya tahan tubuh. Nutrisi terbaik untuk si Kecil, dimulai dari Enfagrow A+ 3 New Extra Advanced Formula. Tentu, hal ini juga mencegah agar perut kembung yang dialami si Kecil tidak berlanjut pada penyakit lainnya.

Selamat mencoba ya, Bu! 

Apabila si Kecil sering rewel, perut kembung, dan buang angin kemungkinan ia mengalami ketidaknyamanan pencernaan. Segera berikan ia Enfagrow A+ Gentle Care MFGM Pro yang dilengkapi dengan PHP (Partially Hydrolyzed Protein) formula yang memiliki protein yang sudah dipecah 50% lebih kecil, sehingga lebih mudah dicerna oleh perut si Kecil yang peka. Tak hanya itu, Enfagrow A+ Gentle Care MFGM Pro juga memiliki kandungan DHA lebih tinggi* (35 mg/saji), Omega 3 dan 6, Asam Folat, Zat Besi, dan Kalsium untuk bantu dukung proses belajarnya! Enfagrow A+ Gentle Care MFGM Pro bisa langsung dibeli di minimarket, supermarket, atau official store Enfagrow A+ di e-commerce kesayangan. Kunjungi juga Instagram @enfaclub dan www.enfa.co.id untuk informasi produk lainnya!