Baby walker diciptakan untuk membantu Ibu menjaga si Kecil

 

Ketika Ibu sedang melakukan aktivitas lainnya seperti memasak, belanja dan beberes rumah. Ibu dapat menempatkan si Kecil dalam baby walker tanpa khawatir si Kecil menangis, karena baby walker juga diciptakan sebagai mainan untuk si Kecil.

Sebelum Ibu memutuskan untuk membeli baby walker dan menempatkan si Kecil di dalamnya, Ibu perlu mempelajari dan memahami kelebihan dan kekurangan baby walker di bawah ini.

1. Kelebihan Baby Walker 

 

Baby walker umumnya didesain dengan tampilan meriah dan menggunakan banyak warna. Ini bertujuan untuk menarik perhatian si Kecil. Adanya mainan yang terpasang, selain dapat merangsang proses kognitif si Kecil, juga dapat membuat si Kecil duduk anteng berlama-lama dan menghabiskan waktu untuk mencari tahu elemen yang beragam pada baby walker.

Dengan menggunakan baby walker, si Kecil mendapatkan stimulasi untuk berjalan. Si Kecil juga akan mudah berpindah-pindah karena dibantu oleh walker. Hal ini bisa mendukung si Kecil menjadi mandiri. Baby walker adalah alat yang menarik dan dapat mendukung tumbuh kembang si Kecil.

2. Kekurangan Baby Walker

 

Terlepas dari keyakinan bahwa baby walker dapat membantu si Kecil berjalan lebih awal dalam tahap proses perkembangannya, sebuah penelitian menunjukkan bahwa bayi yang menggunakan baby walker mengalami keterlambatan berjalan dibandingkan dengan bayi yang tidak menggunakan baby walker.

Ketika si Kecil pengguna baby walker mulai belajar berjalan, si Kecil akan mengalami kesulitan dalam mengkoordinasi keseimbangannya. Ini salah satu efek yang ditimbulkan oleh baby walker, si Kecil akan kesulitan mengidentifikasi kaki mereka sebagai bagian dari tubuh yang membantunya untuk berjalan. Karena baby walker membuat fungsi-fungsi kaki si Kecil tidak berkembang secara alami.

Penggunaan baby walker pada si Kecil juga memberinya akses untuk bergerak lebih cepat dan mudah. Ini berarti si Kecil dapat menjangkau benda berbahaya yang berada dalam jangkauannya atau pergi ke daerah yang tidak aman.

 

Sumber: 

https://baileysbouncers.com.au/the-pros-and-cons-of-letting-your-baby-use-a-walker/