Apa yang terjadi pada saat ibu hamil 30 minggu?

  • Pada saat ibu hamil 30 minggu sel darah merah si Kecil mulai meningkat. Pastikan Ibu mengonsumsi makanan yang kaya akan zat di tahap kehamilan ini, karena Ibu dapat mendukung produksi sel darah merah di sumsum si Kecil.

  • Si Kecil berlatih untuk melakukan nafas pertamanya. Si Kecil mulai menggerakan diafragmanya, mengikuti ritme menarik nafas dan menghela nafas.

  • Berat badan si Kecil mencapai 1,36 kg. Sementara panjangnya sekitar 43 cm dari ujung kepala hingga ujung kaki.

Bagaimana perkembangan otak si kecil pada saat ibu hamil 30 minggu?

  • Alur dan lekukan terus berkembang di otak si Kecil. Ini membuat jaringan otak si Kecil terus tumbuh.

  • Bantu si Kecil dalam perjalanannya untuk belajar dengan memberikan nutrisi yang penting untuk otak, DHA di masa kehamilan Ibu. Selain itu ibu juga dapat mengonsumsi asam folat karena nutrisi ini sangat penting untuk sistem saraf si kecil.

Keluhan kehamilan apa yang mungkin Ibu hadapi di minggu ke 30 ini?

Ibu mungkin akan menjadi lebih kikuk saat bergerak di trimester ketiga ini. Ini karena perut Ibu yang semakin membesar dan terjadi perubahan pada pusat keseimbangan Ibu, juga terjadi perubahan hormon yang melonggarkan sendi Ibu. Lindungi kesehatan kehamilan Ibu dengan langkah ini:

  • Ketahui apa yang ada di sekitar Ibu. Lebih hati-hati saat berjalan di tempat yang basah atau permukaan jalanan yang licin, atau lebih baik cari jalan lain.

  • Gunakan sepatu tanpa hak dengan sol karet untuk mengurangi risiko Ibu terpeleset.

  • Minta bantuan dari orang terdekat Ibu, terutama ketika harus mengangkat barang yang berat.

Tips untuk Ibu saat hamil 30 minggu

Suami Ibu dapat membantu untuk memijat Ibu dengan krim pelembab seperti cocoa butter, untuk mencegah kulit Ibu menjadi kering, yang merupakan keluhan umum di masa kehamilan. Ini merupakan salah satu cara meningkatkan keintiman dengan suami Ibu.

Ingin tahu lebih banyak?

Daftar untuk Enfa Club mendapatkan artikel terbaru, tips bermanfaat gratis yang dapat membantu Ibu dan si Kecil!

Baca Juga : Informasi kenaikan berat badan ideal selama masa kehamilan