Salah satu drama ibu baru, nih! Cara memandikan bayi yang benar mungkin jadi pertanyaan di benak Ibu. Sementara, Ibu takut bayi menjadi rewel, tidak nyaman, atau justru Ibu takut salah langkah dan bisa membahayakan Si Kecil saat dimandikan.

Tapi jangan khawatir ya, Bu! Memandikan bayi akan menjadi mudah jika sudah terbiasa. Lakukan juga kesepuluh tips di bawah ini untuk membuat bayi tetap nyaman saat dimandikan. Dengan begitu, selama mandi si Kecil jadi tidak rewel dan menangis berkepanjangan, deh!

Cara memandikan bayi tanpa rewel

 

1. Gunakan lap basah

 

Pilih lap dengan bahan yang sangat lembut, mengingat kulit bayi masih sangat tipis serta sensitif. Gunakan lap dengan ukuran kecil agar lebih mudah menjangkau area lipatan pada tubuh bayi. Khususnya pada bayi baru lahir, pastikan Ibu membersihkan bagian tali pusar, lipatan paha, serta area leher.

2. Hindari waktu setelah menyusu

 

Setelah menyusu, perut dan lambung bayi cenderung penuh. Dikhawatirkan, bayi akan tidak nyaman selama dimandikan. Risiko gejala perut kembung pada si Kecil juga bisa lebih besar lho, Bu.

3. Tentukan waktu yang rutin

 

Lakukan aktivitas memandikan bayi sebagai rutinitas yang dilakukan pada jam yang sama setiap harinya. Dengan begitu, bayi juga akan ikut terbiasa dengan ritmenya sehari-hari. Misalnya, setiap jam 9 pagi serta jam 4 sore. Lakukan hal ini secara berulang, Ibu dan bayi lama-lama akan saling terbiasa.

4. Pilih produk yang aman

 

Sebenarnya, memandikan bayi tak perlu banyak sabun, lho, Bu! Ibu bisa memilih produk dengan kandungan SLS yang sedikit atau justru SLS-free. Pastikan formulanya aman untuk si Kecil ya, Bu. Terlebih lagi untuk kulit si Kecil yang masih sangat sensitif.

5. Gunakan shampoo di tahap terakhir

 

Saat kepala bayi basah, ia akan lebih mudah kedinginan. Untuk itu, pastikan Ibu membersihkan rambut bayi dengan shampoo pada tahap terakhir setelah menyelesaikan semua tahapan memandikan bayi. Dengan begitu, setelah Ibu membersihkan rambutnya, Ibu bisa langsung mengeringkannya dengan handuk sesegera mungkin.

6. Gunakan alas mandi

 

Tak ada salahnya menggunakan alas mandi seperti perlak atau changing mat dan letakkan di permukaan yang datar. Dengan begitu, Ibu tidak akan kesulitan mengontrol gerak si Kecil saat sedang dimandikan.

7. Perhatikan suhu air

 

Suhu air jadi hal yang penting untuk diperhatikan. Apalagi, kulit bayi sangat sensitif. Pastikan Ibu menyiapkan air hangat yang suhunya kurang lebih 32 derajat Celcius. Lebih dari itu, tentu akan terlalu panas bagi kulit bayi. Hal ini bisa menyebabkan kulit bayi memerah atau iritasi.

8. Lakukan seefektif mungkin

 

Meskipun mandi air hangat terlihat menyenangkan bagi Ibu dan bayi, namun ketahanan tubuh si Kecil terhadap air belum bisa terlalu lama.

Untuk itu, buatlah waktu mandi menjadi seefektif mungkin dan segera keringkan tubuhnya setelah prosesi mandi selesai. Normalnya, selesaikan waktu mandi si Kecil dalam waktu 5-10 menit.

9. Berikan usapan lembut

 

Usapan lembut pada perut, punggung, serta lengan bayi bisa membuat bayi lebih rileks saat dimandikan. Tak ada salahnya melakukan gerakan berulang di bagian tubuh si Kecil untuk memastikannya tetap nyaman.

10. Bersihkan bagian wajah

 

Tak hanya bagian tubuh, Ibu juga perlu fokus untuk membersihkan wajah bayi. Arahkan jari telunjuk Ibu dengan menggunakan lap basah untuk membersihkan area sekitar mulut, dagu, serta bagian belakang telinga. Setelahnya, Ibu bisa membersihkan wajah bayi seluruhnya secara perlahan-lahan, ya.

Kebersihan saat memandikan bayi juga sama pentingnya

 

Selain fokus membuat bayi tetap nyaman selama dimandikan, Ibu juga tak boleh melupakan faktor kebersihan. Selain kebersihan peralatan mandi si Kecil, Ibu juga wajib menjaga kebersihan tangan sebelum memandikan bayi.

Jangan sampai, proses memandikan bayi justru jadi momen transmisi kuman dari tangan Ibu ke tubuh bayi. Selain berbahaya bagi kulitnya yang sensitif, kuman dan bakteri juga akan dengan mudah masuk ke tubuh bayi dan menyebabkan penyakit. Apalagi, sistem imun si Kecil tentu saja belum sempurna seperti orang dewasa. Untuk mengantisipasinya, pastikan tangan Ibu sudah bersih, ya! Apa pun aktivitas yang sebelumnya Ibu lakukan, Ibu tetap wajib mencuci tangan.

Ibu juga bisa melakukan double cleansing dengan menggunakan Dettol Instant Hand Sanitizer Soothe. Dengan formula ekstrak Chamomile di dalamnya, Ibu bisa lebih mudah membasmi kuman dan bakteri yang ada di tangan Ibu. Teksturnya yang lembut dan cepat meresap, membuat Dettol Instant Hand Sanitizer Soothe diminati banyak Ibu. Apalagi, produk ini juga tersedia dalam ukuran travel size sehingga mudah dibawa kemana saja Ibu pergi. Serbaguna, ya, Bu!

Karena kesehatan si Kecil sangat bergantung pada kebersihan Ibu, kalau bukan Ibu yang memulai, lantas siapa lagi? Yuk, temukan manfaat Dettol Instant Hand Sanitizer Soothe sekarang juga di sini.

Selamat memandikan bayi!