Bayi terlahir dengan sekumpulan gerakan respon otomatis yang disebut refleks. Gerakan ini dapat bertahan selama beberapa minggu atau beberapa bulan. Umumnya gerakan refleks pada bayi yang baru lahir merupakan cara sistem saraf melindungi diri dan merawat dirinya sendiri.

Refleks Mengisap (Sucking)

Ketika sesuatu menyentuh bibir atau langit-langit mulut si kecil, secara otomatis dia akan mulai mengisap. Refleks pada bayi ini memicu gerakan menelan, juga membawa rasa tenang.

Refleks Mencari (Rooting)

Jika pipi si kecil diusap dengan jari atau puting susu ibu, si kecil akan memalingkan kepalanya ke arah benda yang memberinya sentuhan. Refleks pada bayi ini membantunya membantunya untuk menemukan makanan.

Refleks Moro/Kejut (Startling)

Gerakan atau tangisan si kecil yang terjadi tiba-tiba, yang disebabkan karena suara keras atau gerakan mendadak, akan menghilang dalam waktu beberapa bulan. Ingat si Kecil yang suka menendang waktu masih di dalam rahim?

Refleks Melangkah (Stepping)

Ketika salah satu kaki si kecil ditumpukan pada permukaan yang rata dan keras, si kecil akan “melangkahkan” kakinya yang lain untuk bergerak maju. Namun gerak refleks ini akan menghilang dalam waktu kurang lebih dua bulan.

Refleks Menggenggam (Grasping)

Cobalah meletakkan jari Ibu di telapak tangan si kecil, atau di telapak kakinya. Si kecil akan segera menggenggamnya dengan erat. Hal ini mungkin bisa membuat Ibu terkejut akan seberapa kuatny dia di usia sedini ini.